Breaking News

SELURUH TENAGA PENDIDIK MTsN 11 HSS LAKUKAN PENGISIAN SURVEI UJI PUBLIK IMPLEMENTASI KURIKULUM BERBASIS CINTA

 

Hulu Sungai Selatan (MTsN 11 HSS) – Dalam memberi dukungan terhadap penyempurnaan Panduan Implementasi Kurikulum Berbasis Cinta, seluruh Guru Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 11 Hulu Sungai Selatan (HSS) lakukan pengisian survei uji publik implementasi Kurikulum Berbasis Cinta, Senin (10/03/25) di ruang kantor madrasah.

Wakil Kepala Madrasah (Wakamad) Bidang Kurikulum, Mahyuni, S.Pd., M.Pd yang turut memantau proses pengisian survei mengungkapkan survei tersebut berasal dari Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama Republik Indonesia untuk seluruh guru madrasah Indonesia.

“Uji publik ini bertujuan mendengarkan seluas-luasnya, mengumpulkan umpan balik berupa tanggapan, masukan, dan rekomendasi dari guru, agar kurikulum ini diketahui dan dimengerti oleh para guru,” ujar Wakamad.

Lebih lanjut Mahyuni menjelaskan panduan Kurkulum Berbasis Cinta yang masih berupa draft tersebut berisi nilai-nilai cinta, toleransi, dan spiritualitas ke dalam pembelajaran yang sangat tepat menjadi acuan bagi para guru di madrasah.

“Secara lembaga MTsN 11 HSS sangat mengapresiasi dan mendukung hadirnya Kurikulum Cinta sebagai upaya menanamkan nilai cinta kepada Tuhan, sesama manusia, lingkungan, dan bangsa sejak usia dini,” tambahnya.

Sementara salah satu guru MTsN 11 HSS, Abdul Wahid, S.Pd turut menyatakan dukungannya bahwa implementasi Kurikulum Cinta akan menjadi solusi terhadap fenomena krisis tolenrasi yang kian marak terjadi dikalangan para peserta didik.

“Melalui insersi nilai-nilai keberagaman dalam berbagai mata pelajaran. Kurikulum Cinta nantinya dapat membawa perubahan nyata yang lebih baik,” harapnya guru PJOK tersebut.

Penulis / Fotografer : Sanwari






Tidak ada komentar